Selamat Datang Pada Layanan Digital Disabilitas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
Jakarta merangkul setiap harapan dan mimpi warganya dengan membuka peluang bagi semua dengan setara. Temukan berbagai informasi layanan khusus disabilitas dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berikut ini.
Selamat Datang Pada Layanan Digital Disabilitas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
Mode Baca
Portal Inklusif Jakarta
Melalui portal ini, Pemprov DKI Jakarta menyapa seluruh warga dengan sajian informasi yang inklusif.
Portal ini telah dilengkapi dengan fitur aksesibilitas, sehingga memudahkan penyandang disabilitas dalam mengakses informasi.
Pemprov DKI Jakarta terus berupaya memastikan bahwa penyandang disabilitas mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang berkualitas.
Karena itu, tenaga kesehatan pada layanan kesehatan Jakarta telah mendapatkan pelatihan khusus agar dapat memahami kebutuhan termasuk hak-hak penyandang disabilitas.
Pada umumnya, seluruh layanan kesehatan di Jakarta dapat diakses oleh warga baik penyandang disabilitas maupun non-disabilitas.
Salah satunya Jaminan Kesehatan Jakarta (Jamkesjak) yang dapat memberikan layanan kesehatan di luar dari Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Selain itu, setiap Rumah Sakit pemerintah juga turut menyediakan fasilitas yang memudahkan penyandang disabilitas untuk menggunakan layanan di rumah sakit.
Nah, ingin mengakses layanan kesehatan Pemprov DKI Jakarta?
Simak informasi selengkapnya pada menu Kesehatan di bagian ini.
Jamkesjak
Sarana Layanan Kesehatan
Jamkesjak
Jaminan Kesehatan Jakarta (Jamkesjak) merupakan unit pelaksana teknis yang bertugas untuk membantu Dinas Kesehatan dalam pengelolaan dana jaminan kesehatan. Unit Pengelola Jamkesjak memberikan jaminan layanan kesehatan yang berkualitas di luar Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Ada jenis layanan kesehatan di luar program JKN yang dikelola oleh UP Jamkesjak diantaranya:
Pelayanan Ambulans Gawat Darurat
Pelayanan Pemeriksaan Nucleic Acid Test (NAT) Darah oleh PMI
Pemeriksaan Kesehatan
Pelayanan Pengobatan Korban Kekerasan
Pelayanan Visum Korban Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak
Informasi selengkapnya mengenai layanan Jamkesjak dapat diakses di sini
Sarana Layanan Kesehatan
Umumnya disetiap pusat layanan kesehatan seperti Rumah Sakit dan Puskesmas di DKI Jakarta telah dilengkapi dengan fasilitas yang ramah disabilitas. Seperti tersedianya ubin pemandu, kursi roda, elevator, dan petugas kesehatan yang telah mendapatkan pelatihan khusus agar dapat memahami kebutuhan termasuk hak-hak penyandang disabilitas. Sehingga tidak ada perbedaan yang signifikan antara penyandang disabilitas dan non-disabilitas dalam memperoleh layanan kesehatan di Jakarta.